Pada hari minggu tanggal 6 Desember 2015 lalu CyberLabs ikut memeriahkan pesta wirausaha Bandung 2015 dengan membuka Stand Booth khusus. Dalam stand tersebut CyberLabs fokus memperkenalkan salah satu produknya yaitu ATOM .
ATOM adalah sebuah solusi untuk para pemilik usaha untuk bisa memiliki toko online versi mobile android dengan cepat yaitu kurang dari 1 hari dan dengan harga mulai dari Rp. 100.000 Acara pesta wirausaha tersebut dimulai pada pukul 8.00 pagi hingga pukul 20.00 malam, dari banyaknya pengunjung yang mendatangi stand booth CyberLabs terlihat sekali antusias para pengunjung untuk mengetahui lebih banyak seputar ATOM terutama sebagai solusi digital dari bisnis yang mereka jalankan.